DAFTAR LENGKAP ARTIKEL PRIVATE ZONE

Kode Blinking Printer Canon

Tulis ini adalah hasil browsing beberapa bulan. Saya mendapatkannya gratis akan saya bagikan juga secara gratis. Ada beberapa yang sudah saya praktekkan, ada juga yang belum. Printer Canon untuk beberapa produk terakhir cukup membuat pusing pemakainya. Mengapa? Karena dulu-dulu tidak ada pernah ada istilah RESET. Printer dapat kita pakai terus dan terus sampai rusak. Isi dan isi terus tintanya sampai cartridgenya rusak. Sekarang? Jangan harap bisa begitu lagi. Printer masih mulus sekalipun, tidak menjamin pemakaiannya mulus juga.

Tiba-tiba printer BLINKING….!!!!! Harus RESET nih… Nanti dulu..! Sebelum kita memastikan printer canon kesayangan kita itu harus direset, kita harus mengenali dulu BLINKING itu sendiri. Karena tidak semua BLINKING itu = RESET.

Pertama: Lampu orange berkedip tanpa diselingi lampu hijau

  • Blinking 2 x = Paper out (tidak ada kertas)
  • Blinking 3 x = Paper jam (kertas macet). Apabila berkelanjutan cobalah cek sensor kertas berupa tuas (warna hitam), yang menghubungkan kertas dengan photo sensor pada PCB
  • Blinking 4 x = Ink tank not installed (tangki tinta / cartridge tidak terpasang)
  • Blinking 5 x = Cartridge installed improperly (printhead cartridge terpasang tidak benar), kemungkinan karena kesalahan printhead cartridge atau terjadi kerusakan pada EEPROM printhead cartridge
  • Blinking 8 x = Waste ink full warning (peringatan sebelum error nilai waste counter melebihi 100%).

Kedua: Lampu orange berkedip diselingi lampu hijau

  • Blinking 2 x = Carriage error (kerusakan pada dudukan printhead cartridge), kemungkinan disebabkan sabuk pembawa (belt) sudah terlalu longgar dan cek komponen lain yang berhubungan seperti photo sensor yang ada pada carriage dan film – timming slip strip, mungkin sedang error.
  • Blinking 3 x = LF error (kondisi error pada roller feed). Kemungkinan disebabkan kerusakan pada motor LF (sebelah kiri bawah) dan komponen-komponen lain yang berhubungan.
  • Blinking 7 x = Waste full error. Silahkan lakukan RESET dan gantilah busa penampung yang ada di bagian bawah.
  • Blinking 8 x = Printhead temperature rise error (kondisi temperatur pada printhead nozzle di luar batas normal), mungkin rusak pada sensor, dapat dilakukan manipulasi dengan memutus alur yang menghubungkan sensor dengan PCB.
  • Blinking 9 x = EEPROM error. Silahkan ganti IC EEPROM dengan yang baru.
  • Blinking 10 x = No Cartridge detected during printing (kondisi tidak terdeteksi adanya printhead cartridge pada saat proses mencetak). kemungkinan terjadi kerusakan pada carriage. Silahkan cek kondisi fisik carriage apakah lock lever (pengunci cartridge) masih berfungsi dengan benar.

Sebagai indikator Printer canon terkena RESET adalah Waste Full Error.
Lampu orange hidup / nyala blinking sebanyak 7 kali diselingi / dispasi warna hijau 1 kali, dan terus begitu tiada henti. Hal ini mengindikasikan bahwa waste counter (main waste dan platen waste) nilainya sudah lebih dari 100%.

Kondisi Waste Full Error ini biasanya didahului lampu orange blinking 8 kali (tanpa diselingi warna hijau) sebagai indikator Waste ink full warning (peringatan sebelum nilai waste counter melebihi 100%)

0 Komentar:

 

Pengikut

Entri Populer