Pada desain anyarnya, Facebook memindahkan elemen navigasi yang sebelumnya berada di menu “Application” menjadi ke bagian sidebar sebelah kiri halaman. Selain itu, daftar teman online yang sebelumnya berada di bagian bawah sebelah kanan, kini menjadi berpindah ke sidebar sebelah kiri (persis di bawah Application).
Bagian peringatan (alert) jika ada request friends, dsb yang biasanya muncul di bagian kanan, kini berpindah menjadi menjadi pop-up di bagian kiri atas. Pada desain yang baru ini, Facebook juga menambah pengalaman bagi pengguna, seperti kemapuan mengirim pesan langsung dari Homepage menggunakan jendela pop-up. Hal ini tentu menghemat waktu daripada harus menggunakan halaman yang terpisah. Untuk bagian Search yang sebelumnya ada di sebelah pojok akan atas, kini berada di sebelah kiri agak ke tengah dengan field yang lebih besar.
Sementara itu, bagian Filter News Feed dan Friend List yang berada di sebelah kiri kini telah dihilangkan. Pasalnya, jatah Friends List kini telah digunakan untuk daftar teman online. Tak hanya itu, bagian News Feed dan Live Feed kini telah berubah menjadi Most Recent dan Top News. Sayangnya, belum semua pengguna Facebook dapat mencicipi desain anyar homepage ini. Namun demikian, Facebook akan terus mengembangkannya ke skala yang lebih besar.
0 Komentar:
Posting Komentar